Bintek Penyusunan RKA SKPD Dengan Implementasi e-Harga Pada SIMDA Keuangan
Bintek Penyusunan RKA SKPD Dengan Implementasi e-Harga Pada SIMDA Keuangan
KEBUMEN - Pelaksanaan bintek penyusunan RKA SKPD dengan sistem kendali harga(e-harga) bagi SKPD pilot project di Kabupaten Kebumen, pada hari Kamis tanggal 20 Juni 2019 yang dihadiri Kasubag Perencanaan dan staf Perencanaan Dinas/Badan, Kecamatan, Kelurahan dan Puskesmas, dibuka oleh Sekretaris BPKAD Kabupaten Kebumen. Dalam sambutannya disampaikan bahwa untuk meningkatkan pengelolaan keuangan daerah yang efisien, efektif, bersih, transparan, dan akuntabel untuk mewujudkan Pemerintah Kabupaten Kebumen yang good governance and clean governance, diperlukan adanya strategi tata kelola keuangan daerah diantaranya salah satunya dengan menerapkan e-Harga dalam proses penyusunan RKA SKPD melalui aplikasi SIMDA Keuangan, yang akan dimulai pada Penyusunan RKA-SKPD Tahun Anggaran 2020.
Latar belakang dilaksanakannya bintek ini upaya pemenuhan indikator Management Center Preventif (MCP) Korsupgah KPK RI untuk mencegah korupsi dan meningkatkan akuntabilitas pengelolaan keuangan daerah, dan mengatasi isu daerah terkait pengelolaan keuangan yaitu belum optimalnya pencermatan dan pengendalian dalam penyusunan RKA/DPA SKPD.