Paripurna Persetujuan Pertanggungjawaban APBD 2016
Paripurna Persetujuan Pertanggungjawaban APBD 2016
Rapat Paripurna Persetujuan Bersama Pemerintah Kabupaten Kebumen dan DPRD Kabupaten Kebumen terhadap Ranperda Kabupaten Kebumen tentang Pertanggungjawaban Pelaksanaan APBD TA 2016 telah dilaksanakan pada kamis (22/06/2017) pukul 13.00 WIB di Ruang Rapat Paripurna Lt.2 DPRD Kabupaten Kebumen.
Bupati Kebumen, Mohammad Yahya Fuad dalam pidatonya mengatakan bahwa Kebumen mengalami kemajuan hampir di semua sektor sehingga Pendapatan Asli Daerah (PAD).
Meskipun, Raperda tentang pertanggungjawaban pelaksanaan APBD Tahun Anggaran 2016 telah mendapatkan persetujuan dewan, namun raperda tersebut masih memerlukan evaluasi dari gubernur jawa tengah, dan selanjutnya setelah dilakukan evaluasi, rekomendasi atas hasil evaluasi dimaksud harus diakomodasikan dalam raperda untuk segera ditetapkan dan diundangkan menjadi peraturan daerah.
Selanjutnya, Bupati juga berharap agar semua OPD memperbaiki kinerja guna mewujudkan Kebumen yang aman, makmur dan sejahtera